Blog

Cerita Alumni Prasmul Ngobrol Bareng Tentang Sepeda Bersama IKAPRAMA Cycling Club

unnamed (62)
Event / Journal

Cerita Alumni Prasmul Ngobrol Bareng Tentang Sepeda Bersama IKAPRAMA Cycling Club

Di Cerita Alumni Prasmul kali ini kita akan ngobrol bareng dengan rekan-rekan kita dari SIG (Shared Interested Group) IKAPRAMA Cycling Club, yakni ka Riyanto Dwisaksono Alumni MMBM 29, Errika Ferdinata Alumni MMS 44,  Agus Kurniawan Alumni MM Eksekutif 25 dan Aji Perdana Mirnanto Alumni MMR 36.  Mereka berempat merupakan Alumni Universitas Prasetiya Mulya yang aktif di IKAPRAMA Cycling Club.

Dalam wawancara yang dilakukan Alumni Network di Pelataran Gelora Bung Karno,  mereka  menceritakan sejumlah kegiatan di IKAPRAMA Cycling Club. Riyanto mengatakan kegiatan di Cycling Club banyak dilakukan saat weekend, kegiatan tersebut seperti Gobar (Gowes Bareng), Gowes dalam Kota dan kegiatan fun bike bersama teman-teman Cycling Club.

“Kegiatan yang biasanya kita lakukan itu umumnya dilaksanakan setiap  akhir pekan, sebelum menentukan rute, kita pun berdiskusi lewat grup terlebih dahulu  kepada teman-teman, terkait rute mana saja yang ingin dilalui. Dan di IKAPRAMA Cycling Club kami tidak membatasi jenis sepeda yang digunakan oleh anggota, jenis sepeda apapun dapat ikut gowes bareng Cycling Club,” ucapnya.

Radityo bersama ketiga temannya pun menerangkan, motivasi utama untuk ikut Komunitas sepeda ini bukanlah mengejar prestasi seperti atlet profesional, namun lebih dari itu, para anggota Cycling Club memiliki motivasi untuk dapat mengalahkan diri sendiri. 

“Motivasi kami mengikuti Komunitas bersepeda utamanya untuk meningkatkan kebugaran dan kesehatan, ini adalah pencapaian secara pribadi. Selain itu, kami pun dipertemukan dengan banyak teman-teman yang memiliki hobi yang sama, sehingga dapat meningkatkan networking dan relasi,” ujarnya.

Tonton dan dengarkan Cerita Alumni Prasmul  di Youtube dan Spotify IKAPRAMA Prasetiya Mulya.