Blog

Cerita Alumni Prasmul Ngobrol Bareng Lakeshia Alumni Prasmul yang Berprestasi di Bela Diri Taekwondo

unnamed (57)
Alumni Profile / Journal

Cerita Alumni Prasmul Ngobrol Bareng Lakeshia Alumni Prasmul yang Berprestasi di Bela Diri Taekwondo

Di Cerita Alumni Prasmul kali ini kita akan ngobrol bareng dengan Lakeshia Erlino Kuswoyo, Alumni Food Business Technology 2017. Lakeshia merupakan alumni yang berprestai di bidang Taekwondo. saat ini dirinya menjadi wasit dan juga pelatih Taekwondo di wilayah Jakarta Barat.

Lakeshia mengatakan dirinya terjun ke dunia bela diri Taekwondo saat berusia 5 tahun, ketertarikan dirinya menjadi atlet Taekwondo karena melihat ayahnya yang sangat konsisten dalam menekuni bela diri karate. Melihat ayahnya yang sangat semangat mengikuti karate membuat Lakeshia mulai tertarik untuk menekuni olahraga bela diri.

“Waktu umurku 5 tahun aku tertarik banget untuk masuk bela diri Karate, tapi karena di sekolah tidak ada olahraga Karate jadinya aku memilih ikut Taekwondo. Awal ikut juga dari orang tua terutama ibu aku, sudah menasehati untuk konsisten dan totalitas dalam menekuni hobi aku dalam hal ini Taekwondo,” ujarnya.

Konsistensi Lakeshia di Taekwondo pun berlanjut hingga ke jenjang SMP, SMA hingga Perguruan Tinggi. Menurutnya hal menarik yang bisa didapatkan ketika menekuni olahraga Taekwondo, selain melatih kebugaran, dirinya pun mendapatkan banyak pelajaran baru di bidang bela diri, hal ini dikarenakan Taekwondo merupakan bela diri yang dinamis, progresif, inovatif dan terus berkembang mengikuti perubahan zaman, sehingga update ilmu yang didapatkan oleh Lakeshia juga terus berkembang.

Dalam segi prestasi Lakeshia telah mendapatkan sejumlah piala dan medali baik skala nasional maupun internasional. Penghargaan paling membanggakan yang didapatkan oleh Lakeshia yakni medali Emas di kategori Poomsae, dan medali Silver di Kejuaraan internasional Yogyakarta.

Menurut Lakeshia, berkuliah di Food Technology membuat dirinya mengetahui tentang nutrisi yang tentunya sangat berguna untuk menyusun pola diet bagi atlet. Hal ini sesuai dengan cita-cita Lakeshia yang ingin menjadi Sport Nutritionist.

Tonton dan dengarkan Cerita Alumni Prasmul di Youtube dan Spotify IKAPRAMA Prasetiya Mulya.